Ingat Klaten, Ingat Puyuh Ungkep

Ingat Klaten, Ingat Puyuh Ungkep – Klaten merupakan daerah kabupaten yang terletak di antara Jogja dan Soloraya dimana kabupaten ini memiliki luas wilayah mencapai 655 km persegi. Klaten memiliki beragam pesona dan paronama alam yang memanjakan mata selain itu masih tidak banyak orang yang mengetahui.

Klaten memiliki beragam obyek wisata mulai dari situs budaya, situs bersejarah, spot foto untuk ngehits jaman now, air terjun, dan tentu kuliner yang menggoda lidah. Klaten memang dikenal sebagai daerah yang terkenal akan umbul mata airnya.

Ingat Klaten, Ingat Puyuh Ungkep

Wisata Budaya di Candi Sewu

Anda dapat berwisata budaya di situs bersejarah yang berlokasi di Tlogo Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten Jawa Tengah. Lokasi ini sangat mudah diakses bahkan dekat dengan area bandara udara Adi Sucipto Jogjakarta.

Selain Candi Sewu, Anda juga bisa berkunjung ke candi lain yang tidak kalah historik. Anda dapat berkunjung ke Candi Plaosan yang berlokasi di Jalan Candi Plaosan Bugisan, Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten. Anda juga bisa berwisata di Candi Lumbung, Candi Sojiwan, Candi Bubrah, Candi Merak, Candi Gana yang berada di daerah Klaten.

Wisata Air Umbul Ponggok

Tempat wisata air ini sudah terkenal bahkan sampai dimancanegara dimana Anda dapat berenang bebas di umbul dengan mata air yang jernih. Selain itu terdapat spot foto dibawah air yang ciamik dan bakalan ngehits terlebih di posting di sosial media Anda.

Selain umbul ponggok yang sudah terkenal, Anda juga bisa bermain air di umbul manten yang berlokasi di Jalan Janti, Wunut Tulung Kabupaten Klaten. Jika masih kurang puas juga bisa ke Umbul Sigedang yang berlokasi di Karanglo, Polanharjo Klaten.

Klaten memang terkenal dengan umbul yang sangat banyak dan menarik untuk dikunjungi. Sebut saja umbul Nilo, Umbul Gedaren, Umbul Kapilaler, Umbul Cokro Tulung, Umbul Jalatundo, dan Embung Tirto Mulyo.

Anda juga bisa berolahraga susur sungai di Riverboarding Kali Pusur yang terletak di Desa Kali Pusur, Kecamatan Polanharjo. Atau di mata air Cokro dimana medannya relatif mudah yang beralamatkan di Desa Cokro Kecamatan Tulung.

Wisata Kuliner Klaten

Salah satu sajian kuliner yang telah eksis adalah Sop Ayam Pak Min yang mana sudah membuka cabang di berbagai daerah bahkan hingga di luar Kabupaten Klaten. Selain itu Anda juga bisa mencicipi kepelan yang merupakan kudapan ringan berbentuk bulat yang berasal dari daerah Pedan.

Satu lagi kuliner yang baru ngehits dan tentu enak sekali yakni puyuh ungkep. Anda dapat mencicipi sajian daging puyuh yang mana diracik secara ungkep yang akan menghasilkan tekstur daging yang empuk dan meresap.

Anda dapat mencicipi kuliner khas ini dengan berbagai sajian varian menu seperti dalam bentuk goreng, bakar, ataupun penyet. Semakin lengkap dengan sambal yang setia menemani yang menambah maknyuss.

Anda dapat menikmati sajian menu puyuh ungkep dengan berkunjung ke daerah Karanganom ataupun di Jatinom. Saat ini Puyuh Ungkep Klaten memiliki tiga lokasi di wilayah Klaten dimana kantor pusat yang sekaligus menjadi dapur berlokasi di Beku, Karanganom Klaten.

Selain itu Anda juga bisa menikmati sajian makanan langsung di cabang Karanganom yang berada di pinggir jalan raya Karanganom – Umbul Ponggok. Ataupun menikmati makanan puyuh ungkep di cabang Jatinom.

Anda bisa berkunjung tanpa takut tersesat dengan mengandalkan bantuan dari aplikasi Google Maps dengan mengetikkan kata kunci “Puyuh Ungkep”.

Ingat Klaten, Ingat Puyuh Ungkep

Leave a Reply

Your email address will not be published.